PEMERIKSAAN KESEHATAN ANAK TERINTEGRASI ( PKAT ) BERSAMA MIMI PERI PUSKESMAS PAMOLOKAN TAHUN 2024
MARI MARI PERIKSA KESEHATAN ANAK TERPADU (MIMI PERI KATE).
INOVASI DALAM PEMERIKSAAN KESEHATAN ANAK TERINTEGRASI ( PKAT ) PUSKESMAS PAMOLOKAN TAHUN 2024
Ibu KTU Puskesmas Pamolokan Yeyen EKa Ratna Sari, S.ST. Keb. Bdn bersama Tim Tenaga Kesehatan dan Kader Kesehatan Desa Pamolokan melaksanakan kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Anak Terintegrasi (PKAT) pada hari Sabtu ( 21/12/2024 ) mulai pukul 08.00 WIB bertempat di Puskesmas Pamolokan.
PKAT merupakan pelayanan pemeriksaan anak terintegrasi dengan tujuan untuk mendeteksi dini kasus penyakit pada anak, gangguan tumbuh kembang, evaluasi pemberian ASI dan MPASI serta edukasi pola asuh yang benar perkembangan klinis, emosi dan lain-lain, yang dilakukan secara terpadu, oleh petugas kesehatan terlatih.
Mendukung kegiatan PKAT Puskesmas Pamolokan membuat Inovasi Mimi Peri Kate “ Mari Mari Periksa Kesehatan Anak Terpadu” yaitu sebuah program unggulan dengan mengutamakan konsep pencegahan. Sasaran PKAT secara penanganan diprioritaskan adalah bayi usia 6 bulan – 7 bulan kurang sehari. Kegiatan perdana Mimi Peri Kate telah dilaksanakan di Puskesmas Pamolokan pada tanggal 12 Oktober 2024.